BAGUS CAHYONO, NANANG (2015) UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI KEUTUHAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA (NKRI) MELALUI PENERAPAN METODE GROUP INVESTIGATION PADA MATA PELAJARAN PKN KELAS V SD NEGERI 1 DEMANGAN PONOROGOTAHUN PELAJARAN 2013/2014. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
|
Text
COVER KATA PENGANTAR DAN PERANGKAT LAIN.pdf Download (484kB) | Preview |
|
|
Text (BAB 1)
BAB 1.pdf Download (115kB) | Preview |
|
Text (BAB 2)
BAB 2.pdf Restricted to Repository staff only Download (290kB) |
||
Text (BAB 3)
BAB 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (370kB) |
||
Text (BAB 4)
BAB 4.pdf Restricted to Repository staff only Download (777kB) |
||
Text (BAB 5)
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (164kB) |
Abstract
Kata Kunci:Pemahaman, Group Investigation Pembelajaran dengan menggunakan metode Group Investigation merupakan salah satu bentuk model pembelajaran yang menggunakan masalah dunia nyata suatu kontek bagi siswa untuk memperoleh pengetahuan konsep yang esensial dari materi pelajaran. Kegiatan mencari permasalahan atau memecahkan masalah dapat melatih siswa untuk aktif, kreatif dan dapat mengembangkan daya pikir. Hasil observasi awal yang dilakukan di kelasV SDN Demangan Ponorogo proses pembelajaran yang berlangsung masih menggunakan metode ceramah dan siswa masih terlihat pasif dalam mengikuti pelajaran. Berdasarkan kenyataan tersebut, perlu diterapkan pendekatan pembelajaran yang dapat membuat situasi berbeda di dalam proses pembelajaran, pembelajaran yang dimaksud yaitu metode Grop Investigation. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SDN Demangan dengan jumlah siswa 31 siswa. Pokok bahasan yang digunakan adalah Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam pelajaran PKn, mengetahui siswa apakah siswa dapat mengungkap pengertian, mengetahui apakah siswa dapat menjelaskan konsep, mengetahui apakah siswa dapat menjelaskan hubungan dan untuk mengetahui apakah siswa dapat membedakan selama mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode group investigation. Penerapan pembelajaran dengan menggunakan metode group investigation dimulai dengan sesi awal proses belajar mengajar dengan presentasi permasalahan yang akan dihadapi oleh siswa. Siswa terstimulasi untuk berusaha menyelesaikan permasalahan. Kemudian siswa diminta berdiskusi dengan kelompok yang telah dibentuk untuk memecahkan masalah yang telah dipilih. Selanjutnya, siswa diharapkan dapat membagi pengetahuan baru yang mereka peroleh. Siswa menguji validitas dari pendekatan awal dan menyaringnya. Siswa berlatih mentransfer pengetahuan dalam konteks nyata melalui diskusi kelas. Siswa lain diminta menanggapi hasil penjelasan teman mereka. Berdasarkan hasil pembelajaran dengan menggunakan metode group investigation ini siswa meningkat pada nilai pemahaman pada siklus pertama 62 menjadi 89,3 pada siklus kedua dan dapat melaksanakan rangkaian tahapan metode group investigation dengan baik dan lebih aktif dalam proses pembelajaran
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Departement of Teacher Training and Education > Department of Civic Education |
Depositing User: | Editor FKIP |
Date Deposited: | 22 Apr 2015 07:30 |
Last Modified: | 22 Apr 2015 07:30 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/1167 |
Actions (login required)
View Item |