PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI 3 NGADIROJO KECAMATAN SOOKO DENGAN METODE PEMBERIAN TUGAS RESITASI TAHUN PELAJARAN 2011/2012

WULANDARI, DINI (2012) PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS V SD NEGERI 3 NGADIROJO KECAMATAN SOOKO DENGAN METODE PEMBERIAN TUGAS RESITASI TAHUN PELAJARAN 2011/2012. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img]
Preview
Text
jkptumpo-gdl-diniwuland-325-1-bab1&-k.pdf

Download (743kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan di kelas V SD Negeri 3 Ngadirojo Kecamatan Sooko Ponorogo semester genap tahun pelajaran 2011/2012. Pada kenyataan yang ada di SD Negeri 3 Ngadirojo khususnya kelas V, tanggung jawab siswa terhadap tugas sangat kurang. Siswa banyak yang tidak mengerjakan pekerjaan rumah. Dalam pembelajaran di kelas siswa cenderung diam. Hal ini mengakibatkan rendahnya pemahaman siswa terhadap pelajaran matematika. Pemahaman yang rendah mengakibatkan prestasi belajar matematika siswa juga rendah. Metode Pemberian Tugas Resitasi adalah metode yang menitik beratkan pada resitasi atau pertanggung jawaban dari suatu tugas. Siswa dituntut untuk bertanggung jawab terhadap tugas yang diberikan. Bentuk resitasi ini berupa tes lisan antara guru dan siswa. Metode ini dikombinasikan dengan kuis. Kuis tersebut dikerjakan dengan teman sebangku, kemudian ditukar dengan bangku lain. Sehingga terbentuklah kelompok-kelompok kecil dalam kelas. Dalam kelompok ini, siswa dapat bertukar pikiran dan berdiskusi bersama. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, tindakan, observasi serta refleksi untuk tindakan berikutnya. Dalam 2 siklus tersebut terdapat 4 kali pertemuan yaitu 2 pertemuan pada siklus I dan 2 pertemuan pada siklus II. Subyek penelitian adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 3 Ngadirojo tahun pelajaran 2011/2012 sejumlah 13 siswa. Instrumen penelitian ini adalah lembar observasi keaktifan siswa dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan keaktifan dan prestasi belajar matematika siswa setelah menggunakan metode pemberian tugas resitasi dalam pembelajaran. Peningkatan dapat dilihat dari hasil observasi dan tes. Pada pretes sebelum memulai siklus I persentase ketuntasan secara klasikal sebesar 23,08%. Setelah pelaksanaan pembelajaran dengan metode pemberian tugas resitasi dan dilakukan postes siklus I didapatkan ketuntasan secara klasikal sebesar 61,54%. Prosentase keaktifan siswa pada siklus I sebesar 69,23%. Pada postes siklus II persentase ketuntasan sebesar 84,62%. Prosentase keaktifan siswa pada siklus II sebesar 84,62%. Dari siklus I ke siklus berikutnya terjadi peningkatan nilai, baik dari hasil tes maupun observasi keaktifan dalam proses pembelajaran

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Departement of Teacher Training and Education > Department of Mathematics
Depositing User: Editor FKIP
Date Deposited: 09 Sep 2016 05:52
Last Modified: 09 Sep 2016 05:52
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/2145

Actions (login required)

View Item View Item