PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN TERHADAP BUDGETARY SLACK DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI EMPIRIS PADA SKPD YANG ADA DI KABUPATEN PONOROGO)

Latifah, Hanik (2016) PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN TERHADAP BUDGETARY SLACK DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI EMPIRIS PADA SKPD YANG ADA DI KABUPATEN PONOROGO). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img]
Preview
Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf

Download (707kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. BAB I.pdf

Download (149kB) | Preview
[img] Text
3. BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (309kB)
[img] Text
4. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (239kB)
[img] Text
5. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (664kB)
[img] Text
6. BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (138kB)
[img]
Preview
Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (129kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. LAMPIRAN.pdf

Download (483kB) | Preview
Official URL: http://library.umpo.ac.id

Abstract

Setiap organisasi baik sektor publik maupun swasta memerlukan sistem pengendalian manajemen yang baik. Salah satu elemen penting dalam sistem pengendalian manajemen adalah anggaran. Penyusunan anggaran sektor publik berperan penting dalam mengestimasikan pendapatan dan belanja pemeritah daerah. Proses perencanaan dan realisasi anggaran memerlukan partisipasi dari bawahan. Terdapat perilaku negatif yang timbul dari partisipasi anggaran yaitu bawahan akan membuat budgetary slack dalam anggaran. Individu yang memiliki komitmen yang tinggi akan mementingkan tujuan organisasi daripada kepentingan dirinya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh partisipasi anggaran terhadap budgetary slack dengan komitmen organisasi sebagai variabel moderating di SKPD yang ada di kabupaten Ponorogo. Pada penelitian ini digunakan data primer yang diperoleh dari menyebarkan kuesioner kepada pejabat SKPD di kabupaten Ponorgo yang bertugas untuk menyusun anggaran. Sampel dalam penelitian ini adalah pejabat SKPD di kabupaten Ponorgo yang bertugas untuk menyusun anggaran berjumlah 68 responden dan data yang dapat diolah sejumlah 63. Untuk mengetahui pengaruh partisipasi anggaran terhadap budgetary slack digunakan analisis regresi linier sederhana, dan untuk mengetahui pengaruh variable komitmen organisasi terhadap hubungan antara partisipasi anggaran terhadap budgetary slack digunakan uji koefisien determinasi. Metode sampling yang digunakan adalah Sampel Jenuh. Uji kualitas data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan uji reliabilitas. Sedangkan uji asumsi klasik adalah uji normalitas, uji multikolonearitas, uji heterokesdastistas dan uji autokorelasi. Untuk uji hipotesis dalam penelitian ini, peneliti menggunakan uji T dan uji F. Hasil data penelitian ini menunjukkan bahwa partisipasi anggaran secara parsial berpengaruh signifikan terhadap budgetary slack. Hasil interaksi antara Komitmen Organisasi dengan Partisipasi Anggaran, menunjukkan bahwa Komitmen Organisasi melemahkan hubungan antara Partisipasi Anggaran terhadap Budgetary Slack. Kata kunci : Partisipasi Anggaran, Komitmen Organisasi, Budgetary Slack

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economic > Department of Accounting
Depositing User: Editor FE
Date Deposited: 30 Nov 2016 03:12
Last Modified: 30 Nov 2016 03:12
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/2784

Actions (login required)

View Item View Item