ANALISIS PERBANDINGAN PENGARUH FAKTOR HARGA, PRODUK JASA, FASILITAS FISIK, KEANDALAN, RESPON, JAMINAN, DAN SIKAP PERHATIAN KARYAWAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH PINJAMAN KREDIT ANTARA KSP SUKSES MAKMUR SEJAHTERA DENGAN KSP CITRA ABADI DIPONOROGO

RULIANAWATI, YESI (2017) ANALISIS PERBANDINGAN PENGARUH FAKTOR HARGA, PRODUK JASA, FASILITAS FISIK, KEANDALAN, RESPON, JAMINAN, DAN SIKAP PERHATIAN KARYAWAN TERHADAP LOYALITAS NASABAH PINJAMAN KREDIT ANTARA KSP SUKSES MAKMUR SEJAHTERA DENGAN KSP CITRA ABADI DIPONOROGO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO.

[img]
Preview
Text
A.HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I SKRIPSI.pdf

Download (204kB) | Preview
[img] Text
BAB II SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (256kB)
[img] Text
BAB III SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (356kB)
[img] Text
BAB IV SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (559kB)
[img] Text
BAB V SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (197kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (183kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://library.umpo.ac.id

Abstract

Pemasaran adalah proses social dan manajemen dimana individu dan kelompok menawarkan dan mempertukarkan produk yang bernilai pada pihak lain. Keberhasilan sebuah perusahaan berkaitan dengan produk yang bagus dan kualitas pelayanan yang baik. Kualitas Pelayanan adalah memberikan kesempurnaan pelayanan yang dilakukan oleh penyedia layanan dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan pengaruh factor harga, produk jasa, fasilitas fisik, keandalan, respon, jaminan dan sikap perhatian karyawan terhadap loyalitas nasabah pinjaman kredit antara KSP Sukses Makmur Sejahtera dengan KSP Citra Abadi di Ponorogo. Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah nasabah dari KSP Sukses Makmur Sejahtera dan KSP Citra Abadi yaitu masing - masing koperasi 40 nasabah. Hasil analisis regresi linier berganda yang ada pada penelitian ini menunjukkan bahwa untuk KSP Sukses Makmur Sejahtera variabel harga dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,870 > 1,694 ), variabel produk jasa dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 3,904 > 1,694 ), variabel fasilitas fisik dengan perhitungan t hitung lebih kecil dari t tabel yaitu ( 0,364,< 1,694 ), variabel keandalan dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 3,663 > 1,694 ), variabel respon dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 3,072 > 1,694), variabel jaminan dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,069 > 1,694 ), variabel sikap perhatian dengan nilai perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,457 > 1,694 ) dari hasil ini maka disimpulkan dari 7 variabel terdapat 6 variabel yang berpengarug positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, sedangkan satu variabel berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah KSP Sukses Makmur Sejahtera. KSP Citra Abadi variabel harga dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,215 > 1,694 ), variabel produk jasa dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,426 > 1,694 ), variabel fasilitas fisik dengan perhitungan t hitung lebih kecil dari t tabel yaitu ( 1,135,< 1,694 ), variabel keandalan dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,503 > 1,694 ), variabel respon dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,966 > 1,694), variabel jaminan dengan perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,257 > 1,694 ), variabel sikap perhatian dengan nilai perhitungan t hitung lebih besar dari t tabel yaitu ( 2,369 > 1,694 ) dari hasil ini maka disimpulkan dari 7 variabel terdapat 6 variabel yang berpengarug positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, sedangkan satu variabel berpengaruh negative dan tidak signifikan terhadap loyalitas nasabah KSP Citra Abadi. Kesimpulan dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua variabel perlu ditingkatkan, terlebih lagi variabel fasilitas fisik, karena fasilitas yang baik maka akan menunjukkan kegiatan operasional yang baik juga ,sehingga nasabah akan merasa senang jika pelayanan yang diberikan sangat memuaskan bagi mereka.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Faculty of Economic > Department of Management
Depositing User: Editor FE
Date Deposited: 28 Aug 2017 02:09
Last Modified: 28 Aug 2017 02:09
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/3173

Actions (login required)

View Item View Item