FRIDAYANI, LAILATUL (2017) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERINGKAT SUKUK (Studi Empiris pada Perusahaan Penerbit Obligasi Syariah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan). Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO.
|
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (138kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (386kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (783kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (127kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (139kB) | Preview |
Abstract
Sukuk merupakan salah satu instrumen keuangan yang berdasarkan prinsip syariah. Peringkat sukuk merupakan suatu pertimbangan bagi calon investor yang akan menanamkan modalnya karea peringkat ini berisi informasi mengenai standar risiko kegagalan investasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor apa saja yang mempengaruhi peringkat sukuk di Otoritas Jasa Keuangan baik secara parsial maupun simultan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 33 perusahaan penerbit obligasi syariah. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling untuk menentukan jumlah sampel. Sampel yang diperoleh dari penelitian ini adalah 7 perusahaan dengan 9 jenis sukuk. Data yang digunakan berupa data laporan triwulanan perusahaan serta peringkat sukuk yang dikeluarkan oleh PT Pefindo. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis kuantitatif dengan metode analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa size perusahaan (X1) dengan proksi jumlah aset tidak berpengaruh terhadap peringkat sukuk. Jumlah aset perusahaan yang besar bisa saja hanya sebuah spekulasi yang digunakan para emiten untuk menaikkan jumlah investornya. Profitabilitas (X2) berpengaruh terhadap peringkat sukuk karena perusahaan dengan laba yang tinggi memiliki risiko gagal bayar yang rendah. Likuiditas (X3) tidak berpengaruh terhadap peringkat sukuk karena didalam laporan keuangan, aset tidak hanya berisi aset likuid yang bisa digunakan untuk membayar kewajiban jangka pendek perusahaan. Leverage (X4) berpengaruh terhadap peringkat sukuk karena adanya jaminan yang diberikan oleh pihak emiten bisa menaikkan rasa aman para investor. Produktifitas (X5) berpengaruh terhadap peringkat sukuk karena perputaran aset yang cepat menunjukkan semakin efisien penggunaan keseluruhan aset dalam menghasilkan penjualan. Size, profitabilitas, likuiditas, leverage, dan produktivitas secara bersama-sama berpengaruh terhadap peringkat sukuk pada perusahaan penerbit obligasi syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan. Kata kunci: Sukuk, Size, Profitabilitas, Likuiditas, Leverage, Produktivitas
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Editor FE |
Date Deposited: | 31 Aug 2017 03:30 |
Last Modified: | 31 Aug 2017 03:30 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/3231 |
Actions (login required)
View Item |