WINARTO, BEKTI (2017) PERANAN BUMDES “MANDIRI” DALAM MENINGKATKAN EKONOMI MASYARAKAT DESA JOHO, KECAMATAN PURWANTORO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO.
|
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (777kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (254kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (275kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (277kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (231kB) | Preview |
Abstract
Amanat Undang-Undang Nomor 6 tentang Desa dan peraturan pelaksananya bahwa di masing – masing desa agar membentuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). BUMDes merupakan badan usaha milik desa yang seluruh atau sebagian besar modalnya dimiliki oleh pemerintah desa melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan desa yang dipisahkan guna mengelola asset, jasa pelayanan, dan usaha lainnya untuk sebesar – besarnya kesejahteraan masyarakat desa. Di era otonomi desa saat ini pemerintah desa berupaya untuk menggali potensi desanya guna meningkatkan Pendapatas Asli Desa (PAD). BUMDes “Mandiri” Desa Joho, sebagai salah satu sumber PAD bagi Pemerintah Desa Joho memiliki tujuan untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur desa, mengembangkan potensi perekonomian masyarakat desa dan mengupayakan pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat. Dalam penelitian ini akan menampilkan Peranan BUMDes “Mandiri” Desa Joho melalui kontribusinya terhadap PAD, penyediaan modal usaha masyarakat dan penyediaan kebutuhan pokok masyarakat dalam meningkatkan ekonomi masyarakat di Desa Joho. Metode penelitian yang digunakan dalam tulisan ini adalah deskriptif kualitatif dengan mengidentifikasi lingkungan eksternal dan internal sehingga diperoleh gambaran yang jelas dari peranan BUMDes “Mandiri” Desa Joho. Setelah dilakukan analisia secara mendalam dan melihat unit – unit usaha BUMDes “Mandiri” Desa Joho yang dijalankan berupa : simpan pinjam, pengelolaan air bersih dan persewaan mollen. Maka Peranan BUMDes “Mandiri” dalam meningkatkan ekonomi masyarakat Desa Joho bisa terlihat dengan jelas, dengan adanya pembangunan infrastruktur yang semakin meningkat, peluang usaha dan roda perekonomian masyarakat yang semakin meningkat serta kemudahan masyarakat dalam mengakses pemenuhan kebutuhan pokok. Kata Kunci : Peranan, BUMDes, Ekonomi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JF Political institutions (General) |
Divisions: | Faculty of Social Science and Political Science > Department of Government Science |
Depositing User: | Editor FISIP |
Date Deposited: | 10 Oct 2017 01:58 |
Last Modified: | 10 Oct 2017 01:58 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/3615 |
Actions (login required)
View Item |