PENGARUH RELATIONSHIP MARKETING TERHADAP LOYALITAS ANGGOTA PADA KOPERASI SERBA USAHA ABDI JAYA SENTOSA DI PONOROGO

ANGGRAINI, NINDYA SHARITA (2018) PENGARUH RELATIONSHIP MARKETING TERHADAP LOYALITAS ANGGOTA PADA KOPERASI SERBA USAHA ABDI JAYA SENTOSA DI PONOROGO. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img]
Preview
Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (538kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (292kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (321kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (330kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (779kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (183kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
Official URL: http://eprints.umpo.ac.id

Abstract

Anggraini, Nindya Sharita. 2018. “Pengaruh Relationship Marketing Terhadap Loyalitas Anggota Pada Koperasi Serba Usaha Abdi Jaya Sentosa Di Ponorogo”. Skripsi. Jurusan Manajemen. Fakultas Ekonomi. Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Pembimbing I. Drs. H. Setyo Adji, MM. Pembimbing II. Dra. Umi Farida, MM. Kata kunci: Loyalitas Anggota, Relationship Marketing. Salah satu problem sentral yang dihadapi perusahaan-perusahaan saat ini adalah bagaimana perusahaan tersebut menarik pelanggan dan mempertahankanya agar perusahaan tersebut dapat bertahan dan berkembang. Strategi yang bisa digunakan oleh perusahaan untuk mencapai hal tersebut adalah salah satunya dengan menciptakan serta membangun loyalitas pelanggan. Koperasi serba usaha (KSU) “Abdi Jaya Sentosa” adalah salah satu perusahaan yang berupaya menarik dan mempertahankan anggotanya untuk bersikap loyal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan variabel kepercayaan (trust), komitmen (commitment) dan komunikasi (communication) terhadap loyalitas anggota/ nasabah pada Koperasi Serba Usaha "Abdi Jaya Sentosa" di Ponorogo dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Setelah dilakukan tinjauan pustaka dan penyusunan hipotesis, data dikumpulkan melalui metode kuesioner terhadap 91 responden anggota KSU "Abdi Jaya Sentosa" yang diperoleh dengan menggunakan teknik Non-Probability Sampling dan purposive sampling, kemudian dianalisis dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda. Variabel bebas pada penelitian ini adalah dimensi relationship marketing diantaranya kepercayaan, komitmen dan komunikasi, sedangkan variabel terikatnya yaitu loyalitas anggota. Pengujian hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa ke tiga variabel independen yang diteliti yaitu variabel kepercayaan, komitmen dan komunikasi terbukti berpengaruh positif dan signfikan terhadap variabel dependen yaitu loyalitas anggota, melalui uji F dapat diketahui bahwa ke tiga variabel independen secara simultan berpengaruh postif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Angka Adjusted R2 sebesar 0,320 menunjukkan bahwa 32% loyalitas nasabah dapat dijelaskan oleh variabel komitmen, kepercayaan dan komunikasi, sedangkan sisanya yaitu 1 – 0,320 = 0,68 atau 68% menunjukkan bahwa loyalty dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam persamaan regresi yang diuji dalam penelitian ini. Simpulan dari penelitian ini adalah 1) Terbukti kepercayaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas anggota, artinya peningkatan kepercayaan ini akan meningkatkan loyalitas anggota terhadap KSU "Abdi Jaya Sentosa" sebesar 31.1%, 2) Terbukti komitmen berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas anggota, artinya peningkatan komitmen ini akan meningkatkan loyalitas anggota terhadap KSU "Abdi Jaya Sentosa" sebesar 25.2%, 3) Terbukti komunikasi berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas anggota, artinya peningkatan komunikasi ini akan meningkatkan loyalitas anggota terhadap KSU "Abdi Jaya Sentosa" sebesar 23.8%, 4) Terbukti ke tiga dimensi relationship marketing secara simultan berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas anggota, artinya peningkatan kepercayaan, komitmen dan komunikasi ini akan meningkatkan loyalitas anggota terhadap KSU "Abdi Jaya Sentosa" sebesar 88.9%. Saran yang dapat diberikan sebaiknya pengelola KSU "Abdi Jaya Sentosa" tetap dan berusaha lebih keras untuk menjaga kepercayaan, menjalin komitmen, berkomunikasi yang baik, dengan meningkatkan pelayanan yang berkualitas, selalu menyajikan informasi yang tepat dan akurat dan selalu menjalin komitmen demi terciptanya kerja sama yang dapat menguntungkan bagi kedua belah pihak.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economic > Department of Management
Depositing User: Editor FE
Date Deposited: 02 Apr 2018 04:02
Last Modified: 02 Apr 2018 04:02
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/3795

Actions (login required)

View Item View Item