PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI BANGUN RUANG SISI LENGKUNG UNTUK SISWA SMP KELAS IX

SULISTYANI, PIPIT (2014) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI BANGUN RUANG SISI LENGKUNG UNTUK SISWA SMP KELAS IX. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: http://lib.umpo.ac.id

Abstract

Sulistiyani, pipit. 2013. Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Macromedia Flash Pada Materi Bangun Ruang Sisi Lengkung Untuk Siswa SMP Kelas IX. Skripsi. Program Studi Matematika, FKIP. Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Pembimbing Mashuri, M. Sc. Kunci: media pembelajaran, macromedia flash dan bangun ruang sisi lengkung. Bangun ruang sisi lengkung merupakan materi yang membutuhkan visualisasi yang jelas dalam pembelajarannya. Oleh karena itu dibutuhkan suatu media yang dapat memvisualisasikan bangun ruang sisi lengkung dengan jelas dan mudah dipahami siswa. Salah satu upayanya adalah menggunakan media pembelajaran matematika berbasis macromedia flash. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengembangkan media pembelajaran matematika berbasis macromedia flash pada materi bangun ruang sisi lengkung untuk siswa SMP kelas IX, (2) untuk mengetahui penggunaan media pembelajaran matematika berbasis macromedia flash yang dapat menumbuhkan motivasi belajar matematika siswa, (3) untuk mengetahui penggunaan media pembelajaran matematika berbasis macromedia flash yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Jenis Penelitian yang dilaksanakan adalah penelitian pengembangan yang berorientasi pada pengembangan produk yang berupa CD pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan melalui 5 tahap yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, evaluasi. Pada tahap implementasi peneliti melakukan uji coba untuk siswa kelas IX di SMP N 2 Balong sebanyak dua kali. Instrumen dari penelitian ini adalah pedoman wawancara, angket pengalaman dan ketrampilan siswa dalam menggunakan komputer, angket motivasi belajar siswa, angket evaluasi media, tes kemampuan awal dan tes kemampuan akhir. Hasil penelitian pengembangan media pembelajaran matematika berbasis macromedia flash ini adalah: (1) analisis materi, analisis karakteristik siswa, merancang media dengan membuat story board dan flowchart, mengembangkan media dengan menggunakan Macromedia Flash 8, uji coba media di SMP N 2 Balong. (2) media pembelajaran mampu meningkatkan motivasi belajar siswa terkait dengan media pembelajaran yang telah digunakan oleh siswa kelas IX G SMP N 2 Balong, rata-rata skor tiap butir pada angket motivasi yaitu diatas 75% dengan demikian termasuk dalam kriteria “sangat baik”. (3) Dari analisis tes kemampuan awal dan akhir siswa menggunakan uji t, diperoleh rata-rata hasil tes kemampuan akhir lebih besar dari hasil tes kemampuan awal yaitu nilai thitung = 11,043 > t0,05:33 = 1,645 jadi H0 ditolak, ini berarti terdapat peningkatan hasil belajar matematika siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Departement of Teacher Training and Education > Department of Mathematics
Depositing User: Editor FKIP
Date Deposited: 02 May 2014 04:24
Last Modified: 02 May 2014 04:24
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/493

Actions (login required)

View Item View Item