PERBANDINGAN POTENSI RETRIBUSI PASAR LEGI SEBELUM DAN SESUDAH RELOKASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENERIMAAN RETRIBUSI PASAR KABUPATEN PONOROGO

Dwi Lestari, Umaya (2020) PERBANDINGAN POTENSI RETRIBUSI PASAR LEGI SEBELUM DAN SESUDAH RELOKASI DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENERIMAAN RETRIBUSI PASAR KABUPATEN PONOROGO. Tugas Akhir (D3) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (652kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (292kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (338kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (415kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (517kB)
[img] Text
BAB V.docx.pdf
Restricted to Registered users only

Download (177kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (168kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk megetahui perbandingan potensi retribusi Pasar Legi sebelum dan sesudah relokasi dan untuk mengetahui pengaruh penerimaan retribusi Pasar Legi terhadap penerimaan retribusi pasar Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini mengambil tempat di Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Ponorogo dengan objek penelitian retribusi pasar. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode survey, dokumentasi dan studi pustaka. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan potensi retribusi Pasar Legi baik pelataran, los, kios dan kebersihan sesudah adanya relokasi, meskipun prosentase angkanya sangat kecil yaitu untuk pelataran sebesar 9,35%, los sebesar 6,04%, kios sebesar 7,99% dan kebersihan sebesar 8,33%. Kontribusi retribusi Pasar Legi yaitu sebesar 32,64%, hal ini berarti Pasar Legi berkontribusi sebesar 32,64% terhadap penerimaan retribusi pasar Kabupaten Ponorogo. Retribusi Pasar Legi memiliki tingkat kontribusi dengan kriteria yang cukup baik terhadap retribusi pasar Kabupaten Ponorogo. Retribusi Pasar Legi sangat berpengaruh terhadap kenaikan penerimaan retribusi Pasar Kabupaten Ponorogo. Relokasi Pasar Legi ternyata membawa pengaruh kenaikan penerimaan retribusi pasar Kabupaten Ponorogo meskipun pernah menjadi salah satu penyebab tidak optimalnya retribusi pasar karena adanya persiapan relokasi Pasar Legi yang membutuhkan biaya yang cukup besar.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (D3))
Uncontrolled Keywords: Retribusi Pasar, Potensi, Kontribusi
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economic > Department of Accounting
Depositing User: Library Umpo
Date Deposited: 14 Jan 2021 03:21
Last Modified: 14 Jan 2021 03:21
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/5745

Actions (login required)

View Item View Item