PENGARUH KESADARAN PAJAK, ADMINISTRASI PERPAJAKAN, DAN SANKSI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KOTA MADIUN

Lutfianing Tyas, Rulanda (2021) PENGARUH KESADARAN PAJAK, ADMINISTRASI PERPAJAKAN, DAN SANKSI PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KOTA MADIUN. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (742kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (276kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (96kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (289kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (523kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (30kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (165kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesadaran pajak, administrasi perpajakan dan sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di Kota Madiun. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah uji t, uji F dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan kesadaran pajak berpengaruh secara parsial terhadap kepatuhan wajib pajak Kendaraan Bermotor di Kota Madiun. Hal ini berarti kesadaran wajib pajak yang tinggi akan memicu wajib pajak menjadi patuh dan sadar akan pentingnya membayar pajak yang diperuntukkan untuk pembangunan. Administrasi perpajakan berpengaruh secara parsial terhadap kepatuhan wajib pajak Kendaraan Bermotor di Kota Madiun. Hal tersebut berarti semakin baik sistem administrasi perpajakan yang diberikan oleh fiskus, maka kepatuhan wajib pajak juga akan meningkat. Sanksi pajak berpengaruh secara parsial terhadap kepatuhan wajib pajak Kendaraan Bermotor di Kota Madiun. Hal ini berarti pemberian sanksi pajak yang tegas dan sesuai dengan perundangan-undangan akan membuat semakin patuh wajib pajak dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Kesadaran pajak, administrasi perpajakan, dan sanksi pajak secara simultan berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak Kendaraan Bermotor di Kota Madiun. Hal ini berarti semakin tinggi kesadaran pajak, semakin baik administrasi pajak dan semakin tegas sanksi pajak, maka kepatuhan wajib pajak akan meningkat, makadengan adanya kesadaran wajib pajak akan manfaat dan fungsi pajak, administrasi pajak yang sederhana, dan memahami sanksi yang didapat jika wajib pajak tidak membayarkan pajaknya maka akan meningkatkan kepatuhan wajib pajak dalam membayarkan pajak kendaraannya. Kesadaran pajak, administrasi perpajakan dan sanksi pajak memiliki kekuatan sebesar 79,8% dalam mempengaruhi kepatuhan wajib pajak. Hal ini berarti kepatuhan wajib pajak akan meningkat jika kesadaran wajib pajak tentang kewajiban perpajakannya tinggi, administrasi pajak yang sederhana dan mudah, serta didukung oleh penerapan sanksi pajak yang tegas dan tidak pandang bulu. Hanya sebesar 20,2% kemungkinan faktor lain yang mempengaruhi kepatuhan wajib pajak di luar variabel yang diteliti ini.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: kesadaran pajak, administrasi perpajakan, sanksi pajak, kepatuhan wajib pajak
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Economic > Department of Accounting
Depositing User: Library Umpo
Date Deposited: 22 Jul 2021 03:27
Last Modified: 22 Jul 2021 03:27
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/6653

Actions (login required)

View Item View Item