Katon Karisma, Diana (2021) PENGARUH CUT CASE DISPLAY, RACK DISPLAY DAN SHELF DISPLAY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA SWALAYAN AMMOER PULUNG KECAMATAN PULUNG KABUPATEN PONOROGO. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
Text
1. Depan.pdf Download (348kB) |
|
Text
2. Bab I.pdf Download (193kB) |
|
Text
3. Bab II.pdf Download (500kB) |
|
Text
4. Bab III.pdf Restricted to Repository staff only Download (283kB) |
|
Text
5. Bab IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (452kB) |
|
Text
6. Bab V.pdf Restricted to Repository staff only Download (28kB) |
|
Text
7. Daftar Pustaka.pdf Download (167kB) |
|
Text
8. Lampiran.pdf Download (1MB) |
Abstract
Keputusan pembelian adalah suatu proses pengintegrasian yang mengkombinasi sikap dan pengetahuan untuk mengevaluasi dua atau lebih perilaku alternatif dan memilih salah satu diantaranya (Susastro, 2012). Keputusan untuk membeli sangat dipengaruhi oleh apa yang dilihat oleh konsumen selama berkunjung dan apa yang mereka lihat dipengaruhi oleh tata letak toko dan bagaimana barang disajikan. Hal ini membuat peritel perlu untuk merancang toko dengan cara yang baik sehingga dapat memotivasi pembelian yang tidak direncanakan oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh Cut Case Display, Rack Display dan Shelf Display Terhadap Keputusan Pembelian pada Swalayan Ammoer Pulung Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, yaitu data yang dapat dihitung berupa angka-angka. Penelitian dengan metode kuantitatif ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh Cut Case Display, Rack Display dan Shelf Display terhadap Keputusan Pembelian pada Swalayan Ammoer Pulung Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo. Analisis data di awali dengan pengumpulan dan pengolahan data berupa kuesioner tertutup dengan skala likert dimana alternatif jawaban nilai 1 sampai dengan 5 pemberian skor dilakukan atas jawaban pertanyaan baik mengenai Cut Case Display (X1), Rack Display (X2), dan Shelf Display (X3) maupun Keputusan Pembelian (Y). Berdasarkan analisis data didapati bahwa; 1) Keputusan Pembelian tidak dipengaruhi oleh faktor Cut Case Display, di mana berdasarkan hasil uji statistik (uji t) diperoleh nilai t hitung < t tabel (-17,318 < 2,000) dengan koefisien regresi -1,444, 2) Keputusan Pembelian Swalayan Ammoer Pulung Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo dipengaruhi oleh faktor Rack Display, di mana berdasarkan hasil uji statistik (uji t), diperoleh nilai t hitung > t tabel (13,620 > 2,000) dengan koefisien regresi 0,713, 3) Shelf Display berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian, di mana berdasarkan hasil uji statistik (uji t), diperoleh nilai t hitung > t tabel (26,401 > 2,000) dengan koefisien regresi 1,703, 4) Dari hasil analisis data didapati bahwa Cut Case Display, Rack Display dan Shelf Display secara bersama-sama/simultan berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian, di mana berdasarkan hasil uji F, diperoleh nilai F hitung > F tabel (385,728 > 2,76) dan 5) Secara keseluruhan didapati bahwa ternyata Keputusan Pembelian Swalayan Ammoer Pulung Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo dipengaruhi oleh faktor Rack Display dan Shelf Display, dengan pengaruh tertinggi pada faktor Shelf Display dengan nilai t hitung > t tabel (26,401 > 2,000) dengan koefisien regresi 1,703.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Cut Case Display, Rack Display, Shelf Display, Keputusan Pembelian |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Economic > Department of Management |
Depositing User: | Library Umpo |
Date Deposited: | 13 Aug 2021 03:26 |
Last Modified: | 13 Aug 2021 03:26 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/6758 |
Actions (login required)
View Item |