PENINGKATAN AKTIVITAS DAN MOTIVASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII F SMP NEGERI 1 NGEBEL MELALUI PEMBELAJARAN AKTIF DENGAN ROTATING TRIO EXCHANGE TAHUN AJARAN 2013/2014

MAFATIHAL KIROM, ARINA (2014) PENINGKATAN AKTIVITAS DAN MOTIVASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS VII F SMP NEGERI 1 NGEBEL MELALUI PEMBELAJARAN AKTIF DENGAN ROTATING TRIO EXCHANGE TAHUN AJARAN 2013/2014. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
COVER.doc

Download (420kB)
[img] Text
BAB I.doc

Download (478kB)
[img] Text
BAB II (Autosaved) 45.doc
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img] Text
BAB III.doc
Restricted to Repository staff only

Download (135kB)
[img] Text
BAB IV 21.doc
Restricted to Repository staff only

Download (274kB)
[img] Text
BAB V 1.doc
Restricted to Repository staff only

Download (36kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.doc

Download (27kB)
Official URL: http://lib.umpo.ac.id

Abstract

Kata Kunci :Pembelajaran Aktif, RTE(Rotating Trio Exchange), Aktivitas Dan Motivasi Belajar Matematika Dunia pendidikan merupakan dunia yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Dengan perkembangan kehidupan, pendidikan pun mengalami dinamika yang semakin lama semakin berkembang dan berusaha beradaptasi dengan gerak perkembangan yang dinamis tersebut. Sehingga diperlukan aktivitas dan motivasi yang baik dalam melaksanakan pembelajaran. Di kelas VII SMP N 1 Ngebel aktivitas dan motivasi peserta didik masih kurang, hal ini terlihat dari kegiatan yang dilakukan pada proses pembelajaran. Salah satu yang diduga menjadi penyebabnya adalah model pembelajaran yang kurang tepat. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk meningkatkan aktivitas belajar Matematika Peserta Didik Kelas VII SMP N 1 Ngebel melalui Pembelajaran Aktif dengan Rotating Trio Exchange.). 2) Untuk meningkatkan motivasi belajar Matematika Peserta Didik VII SMP N 1 Ngebel melalui Pembelajaran Aktif dengan Rotating Trio Exchange. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 2 siklus, yang masing- masingsiklus terdiri atas tahap perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi : aktivitas dan motivasi peserta didik dalam pembelajaran yang diambil dari lembar observasi, kemampuan guru dalam pengelolaan pembelajaran yang diambil dari lembar observasi. Indikator keberhasilan pada penelitian ini adalah peningkatan aktivitas dan motivasi peserta didik dalam kategori tinggi atau sangat tinggi antar siklus 5 %. Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I persentase aktivitas belajar peserta didik dalam kategori tinggi atau sangat tinggi mencapai 70 %, sedangkan pada siklus II mencapai 88 %. Peningkatan skor aktivitas dari siklus I ke Siklus II adalah 18 % sedangkan pada siklus I persentase motivasi belajar peserta didik dalam kategori tinggi atau sangat tinggi mencapai 61 %, sedangkan pada siklus II persentase aktivitas belajar peserta didik dalam mencapai 81 %. Peningkatan skor kreativitas dari siklus I ke siklus II adalah 20 %. Hal ini menunjukkan capaian pembelajaran diatas indikator keberhasilan yang ditetapkan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran aktif dengan Rotating Trio Exchange dapat meningkatkan aktivitas dan motivasi belajar matematika Kelas VII SMP N 1 Ngebel.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Departement of Teacher Training and Education > Department of Mathematics
Depositing User: Editor FKIP
Date Deposited: 16 Dec 2014 04:00
Last Modified: 16 Dec 2014 04:00
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/724

Actions (login required)

View Item View Item