MEDIA PEMBELAJARAN GEOGEBRA MATERI LINGKARAN

Muna Hadi, Nurlaila (2021) MEDIA PEMBELAJARAN GEOGEBRA MATERI LINGKARAN. EC00202127779.

[img] Text (Surat Persetujuan Unggah Karya Ilmiah)
Surat Persetujuan Unggah Karya.pdf

Download (597kB)
[img] Text (Halaman Depan)
Halaman Depan .pdf

Download (1MB)
[img] Text (Artikel asli)
ISI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (280kB)
[img] Text (Sertifikat)
NURLAILA GEOGREBA sertifikat_EC00202127779.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://eprints.umpo.ac.id/7273/5/NURLAILA%20GEOGRE...

Abstract

Nurlaila Muna Hadi: HaKI (Hak Atas Kekayaan Intelektual) Media Pembelajaran GeoGebra Materi Lingkaran. Karya Ilmiah. Ponorogo : Program Studi Pendidikan Matematika, Universitas Muhammadiyah Ponorogo, 2021. HaKI ini dilakukan untuk melindungi sebuah karya agar tidak diambil oleh pihak lain. Pembuatan media pembelajaran GeoGebra materi lingkaran ini bertujuan : (1) Untuk menjadikan pembelajaran lebih menarik sehingga dapat menumbuhkan minat dan motivasi belajar bagi peserta didik/ pengguna, (2) Untuk memudahkan peserta didik/ pengguna dalam penanaman konsep materi lingkaran, (3) untuk memudahkan peserta didik/ pengguna dalam memahami materi lingkaran, serta memungkinkan peserta didik/ pengguna untuk lebih menguasai tujuan dari pembelajaran. Materi lingkaran pada media pembelajaran GeoGebra ini yaitu : Definisi lingkaran, unsur-unsur lingkaran, hubungan antar sudut, konsep menemukan rumus keliling lingkaran dan konsep menemukan rumus luas lingkaran. Latar belakang pembuatan media pembelajaran GeoGebra ini dilihat dari permasalahan di lapangan khususnya pada peserta didik SMP yang beranganggapan bahwa matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang menakutkan dan sulit dipahami. Hal tersebut disebabkan oleh kurangnya penanaman dan pemahaman konsep dalam materi yang diajarkan serta adanya materi yang abstrak yang jarang divisualisasikan menggunakan media pembelajaran, sehingga mempengaruhi pemahaman peserta didik terhadap materi tersebut. Salah satu contoh materi SMP yang dapat divisualisasikan dengan media pembelajaran salah satunya yaitu materi lingkaran. Oleh karena itu penyusun membuat media yaitu media pembelajaran GeoGebra materi lingkaran. Media pembelajaran GeoGebra merupakan salah satu media pembelajaran berbasis teknologi yang dapat membantu memudahkan dalam memvisualisasikan materi yang abstrak. Media ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin dalam proses pembelajaran matematika sesuai dengan materi yang akan disampaikan. Sehingga dapat membantu pemahaman dan penanaman konsep pada siswa terhadap materi tersebut dan membantu memudahkan pendidik dalam mempresentasikan materi tersebut. Kata Kunci : HaKI, Media Pembelajaran GeoGebra, Lingkaran

Item Type: Patent
Uncontrolled Keywords: HaKI, Media Pembelajaran GeoGebra, Lingkaran
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Departement of Teacher Training and Education > Department of Mathematics
Depositing User: fkip . userfkip
Date Deposited: 30 Aug 2021 03:03
Last Modified: 25 Oct 2021 05:06
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/7273

Actions (login required)

View Item View Item