Sri, Aning Wirastuti (2018) UPAYA MENINGKATKAN PERKEMBANGAN MOTORIK HALUS ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI KEGIATAN FINGER PAINTING DI TK AISYIYAH SLAHUNG. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (294kB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (172kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (242kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (171kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (246kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (88kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (139kB) |
|
Text
Lampiran lengkap.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan perkembangan motorik halus anak usia 4-5 tahun melalui kegiatan finger painting di TK Aisyiyah Slahung. Anak usia dini sering disebut “usia emas” (golden age). Masa ini merupakan masa awal pengembangan nilai agama dan moral, kognitif, bahasa, sosial emosional, seni, dan fisik motorik. Perkembangan motorik halus sangat penting bagi anak usia dini, maka untuk mengetahui perkembangan anak perlu dilakukan penelitian. Kegiatan finger painting cocok dipilih untuk meningkatkan perkembangan motorik halus anak, karena kegiatan ini melibatkan otot-otot kecil pada tangan. Jenis penelitian ini yaitu penelitian tindakan kelas kolabratif. Model penelitian yang digunakan adalah Kemmis dan Mc. Taggart. Subjek penelitian tindakan kelas ini adalah siswa usia 4-5 tahun yang berjumlah 15 anak terdiri dari 7 anak laki-laki dan 8 anak perempuan. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian menggunakan lembar observasi, wawancara, dan lembar obsevasi pelaksanaan RPP. Teknik analis data dilakukan dengan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan motorik halus anak usia 4-5 tahun melalui kegiatan finger painting mengalami peningkatan. Hal ini dapat ditunjukkan dari persentase perkembangan motorik halus anak sebelum tindakan yang termasuk kriteria berkembang sangat baik sebesar 20%. Pada tindakan Siklus I persentase perkembangan motorik halus anak yang termasuk kriteriaberkembang sangat baik sebesar 26.6%. Pada tindakan Siklus II persentase perkembangan motorik halus anak yang masuk kriteria berkembang sangat baik mengalami peningkatan sebesar 86.6%. Hal ini menunjukkan bahwa Penelitian Tindakan Kelas ini dikatakan berhasil karena persentase perkembangan motorik halus anak sudah memenuhi indikator keberhasilan yang ditentukan yaitu, 80%. Kata kunci :Perkembangan motorik halus; Finger painting
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Departement of Teacher Training and Education > Departement of Teacher Training and Education |
Depositing User: | Editor FKIP |
Date Deposited: | 11 Oct 2018 06:23 |
Last Modified: | 11 Oct 2018 06:23 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/4531 |
Actions (login required)
View Item |