UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN METODE PROBLEM SOLVING PADA SISWA KELAS VII B SMP NEGERI 2 BABADAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015
EKA SAFITRI, LELY (2016) UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DENGAN METODE PROBLEM SOLVING PADA SISWA KELAS VII B SMP NEGERI 2 BABADAN TAHUN PELAJARAN 2014/2015. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMDIYAH PONOROGO.
Preview |
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (612kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB I.pdf Download (229kB) | Preview |
![]() |
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (241kB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (434kB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (404kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (157kB) |
Preview |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (91kB) | Preview |
Preview |
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi tentang kurangnya keaktifan siswa selama berlangsungnya
proses pembelajaran dan rendahnya prestasi belajar siswa yang disebabkan oleh kurang aktifnya
siswa dalam bertanya, memecahkan masalah, berdiskusi, presentasi dan menanggapi pertanyaan.
Siswa kurang aktif dalam pembelajaran matematika di kelas dan berdampak pada prestasi belajar
siswa yang masih dibawah ketuntasan belajar. Upaya untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi
belajar siswa pada penelitian ini diterapkan metode problem solving. Tujuan penelitian ini untuk
mengetahui peningkatan keaktifan dan prestasi belajar siswa dengan metode problem solving pada
siswa kelas VII B SMPN 2 Babadan tahun pelajaran 2014/2015.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua
siklus, yaitu siklus I dilaksanakan dengan dua kali pembelajaran dan satu kali tes akhir siklus, dan
begitu juga pada siklus II. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII B SMPN 2 Babadan yang
terdiri dari 22 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi keaktifan siswa
yang dilaksanakan selama proses pembelajaran dan tes dilaksanakan setiap akhir siklus.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran matematika melalui metode problem
solving dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa kelas VII B SMPN 2 Babadan
tahun pelajaran 2015/2016 dengan materi segiempat. Pada keaktifan belajar siswa siklus I
diperoleh rata – rata presentase keaktifan sebesar 56,81% dengan kategori kurang aktif menjadi
84,08% pada siklus II dengan kategori aktif dan mengalami peningkatan sebesar 27,27%
sedangkan pada prestasi belajar siswa siklus I diperoleh presentase ketuntasan sebesar 66,66%
menjadi 81,81% pada siklus II dan mengalami peningkatan sebesar 15,15%. Sehingga peningkatan
keaktifan dan prestasi belajar siswa dengan menggunakan metode problem solving sudah
mengalami peningkatan sesuai dengan indikator keberhasilan.
Kata Kunci : Metode Problem Solving, Keaktifan, Prestasi Belajar.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Departement of Teacher Training and Education > Department of Mathematics |
Depositing User: | Editor FKIP |
Date Deposited: | 30 Mar 2016 03:38 |
Last Modified: | 30 Mar 2016 03:38 |
URI: | https://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/1801 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |