AYU NOVARINA, MAHIRA (2015) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN PERTAMBANGAN DALAM MEWUJUDKAN GOOD GOVERNANCE (Studi Tentang Pengelolaan Pertambangan batu kapur Di Perusahaan Daerah Pertambangan Sari Gunung Kecamatan Sampung Kabupaten Ponorogo). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
|
Text
COVER.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (150kB) | Preview |
|
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (256kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (277kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (201kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (187kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (12kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA (1).pdf Download (137kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian yang berjudul “ Implementasi Kebijakan Undang- Undang Nomor 11 Tahun 1967 Tentang Pengelolaan Pertambangan Dalam Mewujudkan Good Governance Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kebijakan tentang pengelolaan pertambangan sudah berjalan dengan baik ataupun masih ada permasalahan-permasalahan yang terjadi dalam pelaksanaan kebijakan tersebut. Lokasi dalam penelitian ini adalah di Perusahaan Daerah Pertambangan Sari Gunung Kecamatan Sampung Kabupaten Ponorogo alasan pemeilihan tempat tersebut karena di Kecamatan Sampung tepatnya di Perusahaan Daerah Sari Gunung memiliki potensi batu kapur yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber pendapatan daerah dan dapat dikelola masyarakat sebagai sumber ekonomi. Perusahaan Daerah Pertambangan Sari Gunung telah menjalankan tugasnya yaitu melayani dan ikut berpartisipasi membangun perekonomian khususnya di Kecamatan Sampung dengan membangun kemitraan dengan para pengusaha dan masyarakat untuk mewujudkan good governance. Dalam proses penambangan kendala yang terjadi ialah Mesin bor rusak, obat untuk penanaman peledakan telat dan jika pekerja tersebut sakit tidak dapat bekerja. Selain itu apabila musim hujan hanya mampu menambah bahan bakar sedikit sdangkan musim panas bahan baku mentah telat.Ditemukan adanya konflik-konflik yang berarti diantara ketiganya sehingga dapat mengganggu proses penambangan. Konflik antar pengusaha dengan pemerintah tersebut berasal dari isu kerusakan lingkungan hidup dari kegiatan pertambangan. akibat dari penebangan pohon-pohon di hutan area pertambangan yang digunakan sebagai bahan bakar dari proses pembakaran atau pengobongan batu kapur atau batu gamping. Selain itu adanya persaingan bebas antar para pengusaha dalam penentuan harga yang mengakibatkan rusaknya harga pasaran batu gamping matang. Kata kunci: Implementasi, Pengelolaan,Konflik
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JF Political institutions (General) |
Divisions: | Faculty of Social Science and Political Science > Department of Government Science |
Depositing User: | Editor FISIP |
Date Deposited: | 21 Nov 2015 02:22 |
Last Modified: | 21 Nov 2015 02:22 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/1416 |
Actions (login required)
View Item |