IMADUDDIN, ILHAM (2017) PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI BAITUL MAAL DAARUSSALAAM SYARIAH MADIUN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO.
|
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Download (471kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (111kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (180kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (172kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (434kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (116kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (115kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Judul penelitian ini adalah “Pengaruh Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Level Budaya Organisasi yaitu Artifak dan Kreasi, Nilai-nilai dan Asumsi Dasar Terhadap Kinerja Karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun. Pengujian data menggunakan kuesioner yang dianalisis dengan menggunakan analisis statistik seperti : uji validitas, uji reliabilitas dan analisis regresi linear berganda pada α = 5% dengan bantuan SPSS 23.0 for Windows. Hasil analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa ada pengaruh secara positif dan signifikan antara variabel level budaya organisasi yang terdiri dari variabel artifak dan kreasi, variabel nilai-nilai dan variabel asumsi dasar terhadap variabel kinerja karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun. Pada pengujian koefisien determinasi yang disesuaikan (Adjusted R Square) diperoleh nilai sebesar 0,596, yang memiliki arti bahwa variabel kinerja karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun dijelaskan oleh variabel artifak dan kreasi, variabel nilai-nilai dan variabel asumsi dasar sebesar 59,6 % dan sisanya 40,4% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Pada uji t diketahui bahwa secara parsial level budaya organisasi yaitu variabel artifak dan kreasi, variabel nilai-nilai dan variabel asumsi dasar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun. Pada uji F diketahui bahwa secara simultan atau serempak variabel artifak dan kreasi, variabel nilai-nilai dan variabel asumsi dasar berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di Baitul Maal Daarussalaam Syariah Madiun. Kata Kunci : Level Budaya Organisasi, Artifak dan Kreasi, Nilai-nilai, Asumsi Dasar, Kinerja Karyawan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Economic > Department of Management |
Depositing User: | Editor FE |
Date Deposited: | 12 Oct 2017 08:21 |
Last Modified: | 12 Oct 2017 08:21 |
URI: | http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/3658 |
Actions (login required)
View Item |