EFEKTIFITAS BUNGA ROSELLA UNTUK PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI Di Desa Kedondong Kecamatan Kebonsari Kabupaten Madiun

Putra, Herdian Adi (2013) EFEKTIFITAS BUNGA ROSELLA UNTUK PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI Di Desa Kedondong Kecamatan Kebonsari Kabupaten Madiun. Skripsi thesis, universitas muhammadiyah ponorogo.

[img]
Preview
Text
COVER & KEASLIAN(2).pdf

Download (214kB) | Preview
[img]
Preview
Text
MOTTO(1).pdf

Download (59kB) | Preview
[img] Text
BAB I-V + LAMPIRAN(2).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (614kB)
Official URL: http://lib.umpo.ac.id

Abstract

Hipertensi merupakan masalah kesehatan yang umum terjadi dimasyarakat. Banyak orang yang menderita penyakit tersebut, tetapi tidak menyadarinya. Penyakit ini berjalan terus seumur hidup dan sering tanpa adanya keluhan yang khas selama belum ada komplikasi pada organ tubuh. Dalam menurunkan hipertensi kita dapat memanfaatkan bahan alami yang berbahan baku dari bunga rosella 100 gram bunga rosella mengandung 1,263 Mg kalium. Pada pasokan kalium sangat bermanfaat untuk terapi darah tinggi Penelitian ini bertujuan mengetahui efektifitas bunga rosella untuk penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi. Desain penelitian ini adalah one group pra test dan post test desaingn . Desaign dan populasi dalam penelitian ini adalah penderita hipertensi diDesa Kedondong Kebonsari Madiun dengan jumlah populasi sebanyak 55 orang. Tehnik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Dengan jumlah responden 10 orang. Pengumpulan data dengan menggunakan observasi tekanan darah sesudah diberikan intervensi serta mengobservasi tensi atau tekanan darah sesudah diberkan intervensi Dari hasil penelitian terhadap 10 responden sebelum perlakuan seluruhnya (100%) mengalami hipertensi. 4 responden dikatakan hipertensi berat, dan 6 responden dikatakan hipertensi sedang. Setelah dilakukan perlakuan, 4 responden yang semula dikategorikan berat 2 responden menjadi sedang dan 2 responden tidak mengalami penurunan. Dan 6 responden yang semula dikategorikan sedang menjadi ringan, didapatkan hasil uji wilcoxon T Hitung adalah -50 dimana untuk n=10 dengan taraf kesalahan 5% maka dipoeroleh harga T table adalah 8. Sehingga T hitung < T table (-50 <8,0), maka Ho ditolak yang berarti bahwa ada pengaruh pemberian rebusan bunga rosella untuk penurunan tekanan darah tinggi. Hasil penelitian ini 80% penderita hipertensi mengalami penurunan setelah diberikan rebusan bunga rosella. Maka rebusan bunga rosella efektif sebagai pengobatan non farmakologi pada pasien dengan hipertensi. Kata kunci : Efektifitas , Bunga Rosella, Hipertensi,

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Health Sciences > Departement of Nursing D3
Depositing User: Editor FIK
Date Deposited: 23 Apr 2014 03:11
Last Modified: 23 Apr 2014 03:11
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/414

Actions (login required)

View Item View Item