EFEKTIFITAS PELATIHAN ASUHAN PERSALINAN NORMAL(APN) TERHADAP KETERAMPILAN BIDAN DI KABUPATEN PONOROGO

Dwirahayu, Yayuk (2017) EFEKTIFITAS PELATIHAN ASUHAN PERSALINAN NORMAL(APN) TERHADAP KETERAMPILAN BIDAN DI KABUPATEN PONOROGO. Jurnal Florence.

[img]
Preview
Text
Jurnal Efektifitas bidan.pdf

Download (340kB) | Preview

Abstract

Fokus utama asuhan persalinan normal adalah untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, sikap, para penolong persalinan atau bidan dalam membuat keputusan, asuhan sayang ibu dan bayi, upaya pencegahan infeksi, rekam medik, dan rujukan yang optimal dalam mencegah adanya komplikasi. Hal ini merupakan suatu pergeseran paradigma dari sikap menunggu menjadi menangani komplikasi yang mungkin terjadi selama persalinan dan setelah bayi lahir untuk mengurangi angka kesakitan dan angka kematian ibu dan bayi baru lahir (Depkes, APN 2004). Tujuan penelitian ini untuk membuktikan Pengaruh Pelatihan Asuhan Persalinan Normal terhadap Pengetahuan, keterampilan, dan sikap bidan di Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksperimen semu dengan design survei dan observasi dengan rancangan penelitian after only with control design. Populasi dalam penelitian ini merupakan seluruh bidan di Puskesmas Jambon Kabupaten Ponorogo sebanyak 23 bidan. Pengambilan sampel dengan cara purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 10 orang. Pengumpulan data meliputi data primer (Pengetahuan dengan kuesioner, keterampilan dan sikap dengan checklist). Data yang terkumpul diolah dengan menggunakan program SPSS 17.0. Hasil penelitian diperoleh melalui T- Test pada pengetahuan didapatkan t hitung = 3.955 pada tingkat signifikan p=0.003 dengan df 9 sedangkan pada t tabel pada tingkat signifikan p = 0.05 dengan df 9 adalah =2,262. Suatu pengaruh dikatakan signifikan apabila hasil t hitung lebih besar dari t tabel, dalam pelatihan ini pada tingkat pengetahuan didapatkan t hitung lebih besar dari t tabel maka pelatihan ini berpengaruh sangat signifikan terhadap tingkat pengetahuan bidan. Pada tingkat sikap didapatkan t hitung = 5,308 pada tingkat signifikan p= 0.000 dengan df 9 sedangkan t tabel pada tingkat signifikan p = 0.05 dengan df 9 adalah = 2,262. Suatu pengaruh dikatakan signifikan apabila hasil t hitung lebih besar dari t tabel, pada pelatihan ini didapatkan t hitung lebih besar dari t tabel maka pelatihan berpengaruh sangat signifikan terhadap sikap bidan. Pada tingkat keterampilan didapatkan t hitung = 7,534 pada tingkat signifikan p= 0.000 dengan df 9 sedangkan pada t tabel pada tingkat signifikan p= 0.05 dengan df 9 adalah = 2.262. Suatu pengaruh dikatakan signifikan apabila hasil t hitung lebih besar dari t tabel, pada pelatihan ini didapatkan t hitung lebih besar dari t tabel maka pelatihan ini berpengaruh sangat signifikan terhadap tingkat keterampilan bidan. KATA KUNCI : Pengaruh, Pelatihan APN, Pengetahuan, Keterampilan, Sikap

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RG Midwifery
R Medicine > RT Nursing
Divisions: UMPO Journal
Depositing User: Library Umpo
Date Deposited: 09 May 2017 05:21
Last Modified: 09 May 2017 05:25
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/2979

Actions (login required)

View Item View Item