PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PEKERJAAN UMUM, PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN PONOROGO

Adam, Ladunni (2021) PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PEKERJAAN UMUM, PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN KABUPATEN PONOROGO. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
Halaman Depan.pdf

Download (966kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (450kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (438kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (377kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (346kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (230kB)
[img] Text
Lampiran.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Pengaruh Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai, (2) Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai, (3) Pengaruh Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai, (4) Pengaruh secara simultan Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data primer. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh pegawai negeri Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan Dan Kawasan Permukiman Kabupaten Ponorogo yang berjumlah 134 pegawai. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data dianalisis menggunakan regresi linier berganda dan dibantu dengan aplikasi SPSS versi 20.00. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tiga variabel yaitu disiplin kerja, motivasi kerja dan komitmen organisasi mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel dependen yaitu kinerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Ponorogo. Pengaruh signifikan terbesar terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Ponorogo adalah pada variabel komitmen organisasi dengan koefisien standar beta sebesar 0,377 kemudian diikuti oleh variabel motivasi kerja dengan koefisien beta sebesar 0,362 selanjutnya variabel disiplin kerja dengan koefisien beta sebesar 0,185. Dari hasil analisis tersebut dapat diambil suatu kesimpulan bahwa komitmen organisasi merupakan faktor paling dominan yang mempunyai pengaruh terbesar terhadap kecenderungan kinerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Ponorogo. Secara simultan ketiga variabel disiplin kerja, motivasi kerja, dan komitmen organisasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai sebesar 60,3%.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Komitmen Organisasi, Kinerja Pegawai
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Economic > Department of Management
Depositing User: Editor FE
Date Deposited: 29 Nov 2021 04:11
Last Modified: 29 Nov 2021 04:11
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/4778

Actions (login required)

View Item View Item