ANALISIS EVENT GREBEG SURO SEBAGAI STRATEGI PENGEMBANGAN PARIWISATA DI KABUPATEN PONOROGO

Diansari, Yesi (2020) ANALISIS EVENT GREBEG SURO SEBAGAI STRATEGI PENGEMBANGAN PARIWISATA DI KABUPATEN PONOROGO. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (378kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (967kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (222kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (92kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (85kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (517kB)

Abstract

Perayaan “GrebegSuro” merupakan sebuah agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Ponorogo dan selalu mendapatkan perhatian publik, serta dinantikan oleh masyarakat Ponorogo maupun kota lain yang ada di wilayah Jawa Timur ataupun luar pulau Jawa, termasuk para turis dari manca negara. Pemerintah Kabupaten Ponorogo telah merespon dengan baik dengan menyusun berbagai agenda kegiatan yang mampu mewarnai kemeriahan Perayaan “Grebeg Suro” tersebut. Berbagai acara di helat dalam perayaan “grebeg suro”, mulai berbagai acara atau lomba sebeluma cara pembukaan “Grebeg Suro” , malam pembukaan “Grebeg Suro” ,Festival Reog Nasional, pusat keramaian di Alun-Alun Ponorogo, Kirab Pusaka, Malam Penutupan “Grebeg Suro”, “Larungan Risalah”, agenda tersebut telah menarik minat penonton atau pengunjung yang sangat besar. Penelitian ini berjumlah 3 orang dimana semua informan merupakan seksi seni budaya, seksi promosi pariwisata dan kepala bidang pengembangan produk dan promosi pariwisata di Dinas Pariwisata Kabupaten Ponorogo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara observasi terlebih dahulu dan selanjutnya dengan wawancara melalui media aplikasi whatsapp dengan cara video call, peneliti menggunakan aplikasi whatsap karena mudah dan menjaga kesehatan jarak untuk mencegah wabah dari covid 19 (corona). Hasil dari penelitian ini yaitu Dinas Pariwisata Kabupaten Ponorogo dalam melaksanakan strategi pengembangan Pariwisata dalam Event Grebeg Suro, dengan iklan, hubungan masyarakat, acara, pemasaran langsung, dan penjualan perorangan. Iklan yang dilakukan melalui media online, media social, media elektronik, dan media cetak. Hubungan masyarakat dilakukan dengan publikasi di seluruh media massa. Acara yang dilakukan untuk menarik pengunjung, seperti acara besar pada Event Grebeg Suro. pemasaran langsung dilakukan dengan pameran dan penjualan tiket masuk. Penjualan perorangan dengan memanfaatkan Duta Wisata Kabupaten Ponorogo untuk melayani pengunjung. Untuk meningkatkan brand activation, Dinas Pariwisata Kabupaten Ponorogo melakukan bentuk-bentuk kegiatan meliputi direct marketing activation, social media activation, marketing event activation.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: strategi pengembangan event grebeg suro, dinas pariwisata kabupaten ponorogo
Subjects: J Political Science > JF Political institutions (General)
Divisions: Faculty of Social Science and Political Science > Department of Communication Science
Depositing User: Library Umpo
Date Deposited: 02 Feb 2021 05:33
Last Modified: 02 Feb 2021 05:33
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/5941

Actions (login required)

View Item View Item