PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA, HUMAN RELATIONS DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI

Wardani, Aulia Dwi (2019) PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA, HUMAN RELATIONS DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (610kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (231kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (318kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (370kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (602kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (225kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Mewujudkan pemerintahan yang baik (good governance) pada dasarnya bergantung pada kemampuan Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menjalankan tugas, fungsi dan tanggung jawabnya. Oleh karena itu dibutuhkan upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia untuk mencapai visi, misi organisasi yang ditentukan oleh kinerja pegawainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia, Human Relations, dan Motivasi Berprestasi terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian kuantitatif dengan SPSS sebagai pengolahan datanya. Populasi yang digunakan adalah seluruh pegawai yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Ponorogo yang berjumlah 40 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu sampling jenuh. Pengujian instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Pengujian analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda, sedangkan uji hipotesis menggunakan uji t dan uji F dengan taraf signifikan 0,05 atau 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kompetensi Sumber Daya Manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai koefisien regresi 0,208 dan signifikansi sebesar 0,025; (2) Human Relations berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai koefisien regresi 0,215 dan signifikansi sebesar 0,020; (3) Motivasi Berprestasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai koefisien regresi 0,202 dan signifikansi sebesar 0,006; (4) Kompetensi Sumber Daya Manusia, Human Relations dan Motivasi Berprestasi secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan signifikansi sebesar 0,000.33

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: Kompetensi Sumber Daya Manusia, Human Relations, Motivasi Berprestasi, Kinerja Pegawai
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economic > Department of Management
Depositing User: Editor FE
Date Deposited: 04 Jun 2020 03:03
Last Modified: 04 Jun 2020 03:03
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/5155

Actions (login required)

View Item View Item