PENGARUH ACADEMIC SELF EFFICACY DAN FRAUD DIAMOND TERHADAP PERILAKU ACADEMIC FRAUD MAHASISWA AKUNTANSI S1 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO

Ramadhani, Hanis (2020) PENGARUH ACADEMIC SELF EFFICACY DAN FRAUD DIAMOND TERHADAP PERILAKU ACADEMIC FRAUD MAHASISWA AKUNTANSI S1 UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Ponorogo.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (4MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (674kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Academic Self Efficacy dan Fraud Diamond yang terdiri dari tekanan, kesempatan, rasionalisasi, dan kemampuan terhadap perilaku Academic Fraud, dengan adanya berbagai fenomena yang terjadi di kalangan mahasiswa dalam melakukan kecurangan akademik pula disebabkan oleh kurangnya pemahaman pentingnya ilmu dan juga pendidikan akuntansi keperilakuan terhadap mahasiswa akuntansi yang akan menjadi seorangxakuntan, maka penelitian ini terfokuskan pada mahasiswa akuntansi. Objek dari penelitian ini yaitu Mahasiswa Program Studi Akuntansi S1 Universitas Muhammadiyah Ponorogo. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh Mahasiswa Program Studi Akuntansi S1 Universitas Muhammadiyah Ponorogo tahun angkatan 2014-2017. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 210 Mahasiswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini ialah probability sampling dengan menggunakan metode proportionate stratified random sampling. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah data primer dengan metode pengumpulan kuesioner melalui google form. Penelitian ini menggunakan metode analisis Regresi Linier Berganda dengan alat uji analisis SPSS 22. Hasil penelitian pada hipotesis pertama menunjukkan bahwa academic self efficacy berpengaruh negatif signifikan terhadap perilaku academic fraud, hal tersebut dapat diartikan bahwa semakin rendahnya kepercayaan diri atas kemampuan akademik mahasiswa akan semakin tinggi academic fraud yang terjadi. Hasil penelitian pada hipotesis kedua menunjukkan bahwa tekanan berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku academic fraud, hal tersebut dapat diartikan bahwa semakin tinggi tekanan yang dialami mahasiswa maka semakin tinggi pula academic fraud yang terjadi. Hasil penelitian pada hipotesis ketiga menunjukkan bahwa kesempatan berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku academic fraud, hal tersebut berarti terjadinya academic fraud disebabkan dengan adanya kesempatan yang didapatkan mahasiswa. Hasil penelitian pada hipotesisis keempat menunjukkan bahwa rasionalisasi berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku academic fraud, hal tersebut berarti bahwa academic fraud dapat terjadi dikarenakan sikap rasionalisasi yang dimiliki mahasiswa. Hasil penelitian pada hipotesis kelima menunjukkan bahwa kemampuan berpengaruh positif signifikan terhadap perilaku academic fraud, hal tersebut berarti academic fraud terjadi disebabkan oleh kemampuan yang dimiliki mahasiswa untuk melakukan tindak academic fraud. Hasil penelitan pada pengujian koefisien determinasi menunjukkan nilai R square sebesar 50,7%, hal ini berarti bahwa variabel independen academic self efficacy (X1), tekanan (X2), kesempatan (X3), rasionalisasi (X4), dan kemampuan (X5) mampu mempengaruhi terjadinya academic fraud (Y) sebesar 50,7%.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Uncontrolled Keywords: academic self efficacy, fraud diamond, academic fraud
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economic > Department of Accounting
Depositing User: Library Umpo
Date Deposited: 11 Jan 2021 03:43
Last Modified: 11 Jan 2021 03:43
URI: http://eprints.umpo.ac.id/id/eprint/5717

Actions (login required)

View Item View Item